Friday 25 July 2014

Arti dan Definisi Karoseri

     Karoseri. Apa yang anda pikirkan pertama kali saat mendengar kata ini. Mobil? Bus? Proses kenteng? Adi Putro? Bikin bodi?  Saya sendiri baru jelas tentang apa itu karoseri pada saat bekerja di industri ini. Sebelumnya, sampai semester akhir kuliah, saya hanya sebatas dengar istilahnya saja, namun belum paham benar apa sih karoseri itu. Padahal saya kerja prakteknya di salah satu ATPM (Agen Tunggal Pemegang Merek) otomotif, tugas akhir juga mengenai mass transportation, tapi karena nggak pernah ada yang menjelaskan ya tahunya cuma sebatas "tahu istilah" saja. Salah saya sendiri sih, kok nggak mau mencari tahu. Jadinya, ketika pada suatu kesempatan saya diajak diskusi tentang beda antara produk ATPM dan karoseri oleh teman yang sekarang dapat beasiswa S-2 di Belanda, saya cuma ngangguk-angguk berlagak ngerti tapi tanpa membalas bicara, soalnya sejujurnya ya memang belum ngerti, jadi pura-pura aja. Nah, biar kejadian itu tidak terulang pada anda, saya akan coba jelaskan mengenai hal tersebut. 

     Kata "karoseri" berasal dari bahasa Prancis : Carrosserie.  Bahasa Italia menuliskannya : Carrozziere , sedang bahasa Jermannya : Karosserie. Ada juga istilah Carrozzeria, tapi tidak jelas ini istilah dari bahasa mana. Dalam bahasa Inggris, biasanya digunakan istilah Coachbuilder, Autobody manufacture, atau Body builder. 

     Pada dasarnya karoseri dapat diartikan sebagai : suatu usaha jasa pembuatan bodi mobil beserta interiornya di atas chassis dan mesin yang diproduksi oleh pabrik lainnya. Dikelompokkan sebagai jasa, karena sebagian besar produksinya adalah made to order (dibuat jika ada pesanan) bukan made to stock (dibuat sebagai stok untuk dijual). Selain itu juga karena faktor customizenya sangat kuat, sesuai dengan apa yang diminta oleh konsumennya. Hal ini di sisi lain menjadi kelebihan dari karoseri, dimana untuk permintaan dengan fungsi-sungsi khusus (special vehicle) yang jumlahnya hanya satu buah pun dimungkinkan untuk dibuat. Chassis adalah rangka utama yang menjadi landasan dasar untuk meletakkan bodi kendaraan. Chassis juga menjadi "tempat duduk" dari berbagai macam komponen dasar yaitu mesin, transmisi, dan suspensi. Secara garis besar pekerjaan karoseri dapat dilihat pada gambar di bawah. 


     Dari gambar tersebut dapat dilihat bahwa karoseri "hanya" bertanggung jawab terhadap bodi eksterior dan interiornya. Sedangkan masalah mesin, transmisi ataupun suspensi pihak pembuat chassislah yang bertanggung jawab. Namun karena secara keseluruhan performance kendaraan bergantung pada bermacam faktor seperti berat, dimensi, keseimbangan dan pembagian titik berat, penampilan, kenyamanan, dan lain-lain, maka baik karoseri maupun pihak ATPM memiliki ketergantungan dan korelasi yang sangat erat dalam menciptakan sebuah kendaraan yang laik jalan. 

     Karoseri identik dengan proses handmade/manual untuk bodinya. Maksudnya handmade disini adalah membuat mobil dengan ketrampilan. Ya, kalau anda membayangkan seperti kita membuat prakarya dari kertas karton dan digunting-gunting sesuai pola kemudian dilipat dan dilem hingga menjadikan sebuah bentuk, ya memang seperti itu maksudnya handmade. Cuman bedanya kalo buat mobil pakenya plat besi alih-alih karton, guntingnya pake gerinda, dan ngelemnya pake mesin las. Gimana kalo bentuknya rounded yang banyak melekuk-lekuk. Ya tinggal dipanasi pakai las, kemudian diketok-ketok pake semacam palu. Prosesnya kemudian adalah dihalusin pakai namanya dempul, sebelum dicat jadi mulus. Hal ini di satu sisi merupakan kekurangan karoseri. Dimana kualitas bodi, tingkat presisi, kesamaan satu mobil dengan lainnya relatif rendah dibanding mobil-mobil keluaran pabrikan ATPM. Karena ketergantungan terhadap skill manusia masih sangat tinggi. Namun disisi lain justru menjadi kelebihan karoseri. Apapun bisa dibuat, adalah nilai plus yang paling tinggi. Mau bentuk yang melungker-melungker, fungsi yang aneh-aneh, atau mau jadi yang satu-satunya di Indonesia pun dimungkinkan. Coba saja pesan mobil Isuzu Elf eksklusif satu biji yang ada toilet di dalamnya, plus kursi pijat dan minibar buat santai, ke produsen ATPM-nya, mana bisa mereka sediakan. Nah, disinilah karoseri yang akan berperan membuatnya.

     Namun dewasa ini, perkembangan teknologi juga banyak diterapkan di karoseri di Indonesia. Sehingga sudah banyak proses yang tadinya handmade dialihkan dengan menggunakan berbagai macam alat bantu. Penggunaan mesin-mesin, otomasi, alih teknologi dengan tenaga asing, penerapan konsep manufaktur sudah sekitar satu dasawarasa lalu mulai diterapkan oleh perusahaan karoseri-karoseri besar, untuk meningkatkan kualitas produknya. Konsekuensinya keberagaman yang dimungkinkan tadi mulai dibatasi dan dikurangi. Pada prinsipnya, jika produksi secara low volume (jumlah sedikit) dan spesifikasinya khusus maka proses handmade akan lebih banyak digunakan, dan jika high volume (jumlah banyak) maka produksinya pun akan mengarah ke manufaktur dengan spesifikasi yang umum.


Sumber tulisan : http://indonesiancardesign-karoseri.blogspot.com/2008/02/arti-dan-definisi-karoseri_2446.html

Tuesday 15 July 2014

AMD Memberikan Solusi Untuk Gamers

AMD Memberikan Solusi Untuk Gamers

Dear friends, apakah impian teknologi kamu? Bagi saya seorang gamer, salah satunya pastilah teknologi gaming. Gaming adalah buah dari teknologi yang saya nikmati sejak saya kecil sampai dewasa sekarang ini. Dan bagi saya, impian-impian teknologi gaming saya selalu diwujudkan oleh AMD. How? Let’s check it out!

AMD-bullet Apa Impian Teknologi Kamu?

Apakah Apakah perbedaan antara gamer PC dan gamer lainnya, seperti gamer console dan gamer casual (misal gamer handphone)? Gamer console atau gamer casual cukup senang dengan sistem mereka yang selalu sama selama bertahun-tahun dengan teknologi generasi kemarin. Sedangkan bagi gamer PC, bermain game hanyalah separuh dari keasyikan, separuhnya lagi adalah mengoprek sistem. Membangun PC, mengupgrade, dan mengoptimize PC. Gamer PC tidak akan pernah berhenti, dan kata puas adalah kata yang jarang terdengar. Itulah juga yang saya lakukan sebagai gamer PC, dengan kata lain, PC adalah sabahat yang kita jaga, kita rawat dan kita beri kekuatan tambahan kalau dia membutuhkan. Dan bagi saya, PC sahabat saya itu, selalu mempunyai AMD sebagai intinya, sebagai hatinya.
My Rig

My Rig : Powered By AMD Phenom II X4 dan R9 270X. Sumber : Dokumentasi Pribadi

PC pertama saya dulu tahun 1997, masih menggunakan prosesor dari kubu biru. Setelah itu upgrade ke AMD, saya ingat betul waktu itu prosesor AMD pertama saya adalah AMD Athlon 1GHz. Dan semenjak itu, hingga saat ini tak pernah berpaling lagi dari kubu merah! Yeah! Bagi gamer seperti saya alasan untuk upgrade komponen komputer adalah supaya bisa tetap memainkan game-game terbaru. Dan semakin ke sini, di mana saya selalu menggunakan AMD, saya semakin percaya bahwa pilihan saya itu sangat tepat! Kenapa? Well, saya tidak akan menjelaskan detail mengenai hal teknis yang bisa kamu dapatkan di situs-situs review profesional, namun saya akan analisa dan jelaskan dengan bahasa yang singkat, padat, dan jelas, bagi orang awam sekalipun : “Mengapa saya memilih AMD, mengapa impian teknologi saya selalu diwujudkan oleh AMD!”

AMD-bullet AMD Means Dedication!

Sejak pertama kali menggunakan AMD lebih dari 15 tahun yang lalu, tak ada satu kalipun saya menyesal telah memilih kubu merah. AMD sudah dikenal sebagai pilihan yang paling rasional untuk membangun PC yang handal dengan perbandingan price/performance yang tidak bisa ditandingi. Ketika AMD membeli ATI pada tahun 2006 lengkap sudah keyakinan saya pada dedikasi AMD pada dunia gaming. Kebetulan saat itu saya juga sedang menggunakan graphic card ATI Radeon 9600 Pro. Semenjak saat itu AMD tak berhenti menghadirkan produk Prosesor dan Graphic Card, (dua komponen terpenting dalam PC gaming) yang berkualitas tinggi untuk semua segmen. Bahkan saat ini AMD juga sudah merambah ke Memory (RAM). Bukti lain totalitas AMD terhadap gaming adalah dengan berada dalam dunia konsol next generation yaitu Playstation 4 dan XBOX One. So, next time apabila ada teman kalian yang beradu mana yang lebih baik antara PS4 atau XBOX One, cukup kamu bilang bahwa sebenarnya mereka sama-sama memilih AMD! Hehehe. Kepercayaan perusahaan sekelas SONY dan Microsoft kepada AMD semakin menegaskan AMD sebagai nama paling terpercaya bila berurusan dengan gaming!
AMD on Next Generation Consoles

AMD on Next Generation Consoles. Sumber : Streetwise.co

AMD-bullet AMD is Pro-Gamers!

APU : Breakthrough and Disruptive Technology!
Berbagai Inovasi yang diluncurkan oleh AMD tidak semata-mata hanya untuk mengambil keuntungan atau unjuk kekuatan yang tidak perlu! Sebagai contoh teknologi APU (Accelerated Processing Units) menggabungkan CPU dan GPU menjadi satu yang dipimpin oleh AMD. Hal ini tentunya menjadi solusi yang disambut sangat baik oleh gamer dengan budget yang terbatas. Gamer tidak perlu mengeluarkan uang tambahan untuk graphic card terpisah, namun cukup menggunakan APU, suah mendapatkan kemampuan yang cukup untuk memainkan game-game terbaru. AMD-pun meluncurkan APU dengan berbagai segmen, mengcover harga yang sangat terjangkau. Bagi perusahaan lain solusi APU mungkin menjadi kontra produktif terhadap pemasukan perusahaan, karena barang yang dijual menjadi lebih sedikit, namun tidak bagi AMD! AMD mewujudkan impian gamer dari berbagai kalangan.

AMD is Powerfull but not Crazy!
Dari sisi grafis, GPU gaming tercepat saat ini dari AMD adalah Radeon R9 295X2. Sebuah double GPU dengan 8 GB memory, 512 bit memory interface! (Saya nulis spec graphic card ini sambil ngiler) Kekuatannya sangat cukup untuk melahap game-game terbaru dalam resolusi 4K! Harganya? Harganya masuk akal di kisaran $1500, sangat sepadan dengan performa yang didapatkan. Namun beberapa waktu yang lalu saya geleng-geleng kepala melihat rilis graphic card jagoan dari kubu hijau. Tahukah mereka memasang harga berapa? $3000! Dua kali lipat dari AMD R9 295X2 dengan kinerja yang tidak jauh berbeda! In my opinion, that’s beyond reasonable, that’s simply crazy and insulting our intelligence.
AMD and You

You + AMD = Live happily ever after

AMD is nothing like the greedy neighbour!
Solusi dual graphic card memang sudah biasa, seperti Crossfire dari AMD dan SLI yang dimiliki kubu hijau, hal ini tentu semua gamer PC sudah mengetahui. Tapi apakah kalian tahu bahwa untuk SLI, setiap produsen motherboard dikenakan biaya lisensi? Dan siapakah yang harus menangggung biaya lisensi ini? Tentunya kita, para gamer sebagai konsumen akhir. Hal ini tidak terjadi dengan Crossfire dari AMD. Satu lagi bukti AMD sangat mencintai kita. hahaha. Hal-hal seperti inilah yang semakin menujukkan bahwa AMD lebih pro-terhadap gamer! Dan sisi rasionalitas seperti inilah yang saya sukai dari AMD sebagai sebuah produsen.

AMD-bullet AMD is Commited to You!

AMD Gaming Promo
Ketika kamu berkomitmen untuk memiliki produk AMD, baik itu processor, graphic card, ataupun memory, maka di sisi yang lain AMD-pun berkomitmen untuk bersama kamu! Oh ya? How? Well, Ketika membeli produk AMD, maka yang terjadi bukan hanya prosesor atau graphic card yang duduk manis di dalam PC-mu, namun lebih dari itu! Misal dengan adanya promo-promo dari AMD, seperti yang sedang hot saat ini, yaitu Never Settle Forever program, di mana sebagai hadiah telah membeli produk AMD, kita bisa memilih hadiah sampai up to 3 buah game senilai $150! Sudah punya graphic card baru, ditambah dengan game baru! Cocoklah! Untuk sementara lupakan tidur! Huehehe.. Pelajari Lebih lanjut soal AMD Never Settle Forever di AMD.com.
AMD Never Settle Forever

AMD Never Settle Forever. Sumber : AMD.com

AMD Gaming Management and Community
Ketika memainkan game PC, pernahkah melihat logo AMD Gaming Evolved di permulaan? Well, itulah salah satu komitmen AMD kepada para Gamer. AMD Gaming Evolved yang saat ini berintegrasi dengan Raptr adalah aplikasi all in one khusus bagi para gamer. Melalui aplikasi ini, Gamer bisa melakukan management game, berkomunikasi dengan teman sesama Gamer, mengoptimasi game setting sehingga sesuai dengan spec system, menerima info seputar gaming. Dan juga favorit saya, yaitu mencoba game-game free to play yang ditawarkan oleh AMD Gaming Evolved. AMD Gaming Evolved juga memungkinkan kita untuk me-record achievement kita dalam bermain game, dan… menerima REWARD berupa mulai dari graphic card sampai game gratis!! Dan yang perlu kamu lakukan adalah bermain game!! Yes, it sounds too good to be true, tapi memang kenyataan! :) Pelajari dan download AMD Gaming Evolved app di AMD.com.
AMD Gaming Evolved App

AMD Gaming Evolved App : Layanan satu atap untuk Gamer! Sumber : Raptr.com

AMD-bullet AMD Leads The Innovations

Ketika membeli sebuah produk AMD, maka bisa kalian lihat dikemasannya terpampang segudang feature inovasi AMD yang disematkan dalam produknya. Kalau bicara masalah feature dan inovasi AMD, maka dijamin postingan blog ini tidak akan cukup untuk mengulas semuanya. Namun kesemua inovasi dari AMD selalu tepat guna, benar-benar bermanfaat, bahkan banyak inovasi AMD yang merupakan game changing di market dan bukan hanya sekedar gimmick yang akan cepat dilupakan.

AMD Innovations

Beberapa inovasi teknologi unggulan AMD antara lain :

AMD MANTLE
Mungkin ini adalah inovasi AMD yang paling berani! Setelah bertahun-tahun API (Apllication Program Interface) game didominasi oleh DirectX keluaran Microsoft, yang saat ini sudah sampai versi DirectX 11 (versi 12 segera menyusul). AMD Mantle menghadirkan sesuatu yang segar di meja para Gamer, yang saya yakin membuat kompetitor ketar-ketir. AMD Mantle memungkinkan sebuah game untuk bisa lebih berkomunikasi langsung dengan GPU dan mengurangi load CPU. AMD Mantle juga disambut hangat oleh kalangan developer. Banyak game kualitas AAA yang mulai mendukung fitur ini, di antaranya adalah Battlefield 4, serta yang akan segera meluncur ke pasar GTA V, Call of Duty : Advanced Warfare, Thief, Plants vz Zombies : Garden Warfare, dan banyak lagi. Pelajari lebih lanjut soal AMD Mantle di AMD.com.
AMD Mantle Technology

AMD Mantle Technology. Are You Ready? Sumber : AMD.com

AMD APU (Accelerated Processing Units)
Satu lagi inovasi AMD yang benar-benar mendobrak tatanan yang ada, APU menggabungkan fungsi CPU (Procesor) dan GPU (Graphic Card) menjadi satu, namun tanpa mengorbankan kualitas GPU, seperti layaknya solusi on-board graphic dalam mainboard. Salah satu APU paling advance dari AMD saat ini yaitu code name : Kaveri, bahkan mempunyai komputasi core hingga 12 Core! Saya singgung lagi APU lebih mendalam di section di bawah nanti. Kenali jajaran produk APU AMD di AMD.com.
AMD APU Kaveri

AMD APU Kaveri. Sumber : ExtremeTech.com

HSA (Heterogeneous System Architecture)
Masih berkaitan dengan APU, HSA adalah teknologi AMD yang memungkinkan komputasi jauh lebih cepat dengan menggabungkan kekuatan antara CPU dan GPU. Bila selama ini komputasi lebih banyak dibebankan pada CPU, maka dengan HSA, Beban tersebut bisa dishare juga pada GPU, yang tugasnya kini bukan hanya untuk menangangi masalah grafis. Teknologi ini sudah disematkan AMD pada APU terbarunya, seperi misalnya pada AMD A10-7850K APU. Menggunakan HSA dan menggabungkan kekuatan CPU dan GPU menghasilkan 800 GigaFLOPs lebih tambahan kemampuan komputasi. Menakjubkan! Ingin tahu lebih banyak soal AMD dan HSA? Check it on AMD.com.
AMD Heterogeneous System Architecture

AMD Heterogeneous System Architecture. Sumber : AMD.com

AMD Eyefinity
Fitur AMD Eyefinity memungkinkan user untuk menggunakan dua atau lebih display monitor menggunakan satu graphic card, bahkan support sampai dengan 6 monitor! Banyak hal yang bisa dimungkinkan dengan penggunaan multi monitor. Bagi gamer, tentu saja ruang pandang yang lebih luas. Bagi pekerja profesional multi monitor bisa meningkatkan produktifitas dengan mengalokasikan tiap display untuk tiap aplikasi berbeda yang berjalan secara simultan. Untuk entertaiment, Eyefinity memungkinkan kiat bisa menikmati layar layaknya home theater di rumah! Lebih lanjut soal solusi multi monitor Eyefinity dari AMD bisa di lihat di AMD.com
AMD Eyefinity

AMD Eyefinity. Sumber : Overclock.net

Graphics Core Next (GCN)
AMD juga terus mengembangkan teknologi fabrikasi mereka. Graphic Core Next adalah micro arsitektur GPU terbaru mereka yang telah diterapkan pada jajaran produk GPU HD 7000 (beberapa model), HD 8000, dan RX 200 Series. Graphic Core Next merevolusi proses manufaktur menggunakan fabrikasi 28 nm (bandingkan dengan teknologi sebelumnya yang menggunakan fabrikasi 40nm), hingga bisa menampung 4,3 milyar transistor dalam satu card. Dengan berlipatnya jumlah transistor, semakin berlipat pula kinerja cardnya. Lebih detail mengenai AMD Graphic Core Next, bisa kalian lihat di AMD.com.
AMD Graphics Core Next

AMD Graphics Core Next. Terlihat pengingkatan performa yang didapatkan. Sumber : AMD.com

Crossfire
Sometimes, one is not enough. Berlaku pula pada graphic card PC Gaming. Jangan takut kalau kamu tidak puas dengan satu card, tinggal tambahkan lagi cardnya. Hal ini sepenuhnya di-support oleh AMD menggunakan teknologi Crossfire yang sudah terkenal. Keunggulan Crossfire dibandingkan dengan solusi serupa dari kompetitornya adalah Crossfire tidak memerlukan dua buah card yang identik. Asalkan card yang digabungkan dalam Crossfire mempunyai arsitektur yang sama, maka Crossfire pun akan berjalan tanpa kendala. Bahkan pada generasi terbaru, sebuah APU pun bisa di-Crossfire dengan graphic card desktop hingga performanya makin gahar! Oh iya, satu lagi sekilas info, untuk Crossfire yang terbaru, tidak diperlukan lagi kabel bridge antar graphic card, semuanya sudah diatur internal melalui slot PCI Express. Neat and sweet! :). Tertarik dengan Crossfire? Check it out on AMD.com.
AMD R9 295X2 Crossfire

AMD R9 295X2 Crossfire, main Minecraft mungkin tembus 10.000 FPS hehe. Sumber: HotHardware.com

AND Many More…
Selain yang disebutkan di atas, masih banyak lagi fitur-fitur inovasi dari AMD, seperti AMD True Audio, yang meningkatkan kualitas suara dalam game secara signifikan. Kemudian ada TressFX Hair yang memungkinkan gerakan rambut karakter game yang sangat alami layaknya rambut asli. AMD HD3D yang memungkinkan penyajian konten lebih nyata melalui teknologi 3D. AMD Gesture Control yang memungkinkan kita untuk mengontrol aktivitas di layar secara virtual dengan gerakan kita. Masih banyak lagi, untuk melihat berbagai macam Inovasi AMD, bisa mengunjungi link berikut ini : AMD Innovations. Impian teknologi kamu apa yang sudah diwujudkan oleh AMD? Check it there!

AMD-bullet AMD Embrace The Future!

Dengan berbagai macam keungguan AMD di atas, so, what’s next? AMD mempunyai slogan “The Future is Fusion” yang bisa diartikan kurang lebih “Kunci masa depan adalah penggabungan”. Gaming adalah salah satu bidang di mana AMD sangat berdedikasi dan fokus menjadi pemain yang paling besar. Namun, AMD juga tidak melupakan ranah teknologi yang lain, seperti mobile device. Sebagai contoh AMD mengembangkan AMD APU Mullins, yang sudah dipamerka unjuk gigi dalam wujud sebuah nano PC super seksi yang lebih mirip tablet. Namun jangan salah, dibalik wujudnya yang cantik, tersembunyi performa yang luar biasa. dAN Tahukah juga bahwa Notebook dengan layar 4K pertama di dunia mempunyai AMD di dalamnya? Check it out here!Itu hanya sebagian contoh bagaimana AMD terus berinovasi dalam menghadapi dan memimpin dunia teknologi masa depan. Kita sebagai user tentunya menyambut antusias akan hal ini. Tak sabar untuk menantikan apa yang akan disajikan lagi oleh AMD berikutnya. So, mimpi teknologi apa yang ingin kamu wujudkan bersama AMD?
AMD Nano

AMD Nano PC powered by AMD Mullins. Sumber : HardwareZone.com.sg

AMD-bullet Hear it from The Pros!



Monday 30 June 2014

Tips Membeli Mobil Bekas (Second hand)



Budget dan model. Budget terkait dengan harga mobil dan biaya yang tersedia, sedangkan model mobil terkait dengan preferensi Anda terhadap merk tertentu. Namun membeli mobil bekas menjadi relatif kompleks karena kita harus mempertimbangan banyak faktor selain 2 faktor diatas. Latar belakang yang mendasari pembelian mobil bekas biasanya adalah dari sisi harga lebih terjangkau. Memang dimanapun, barang bekas tidak akan sempurna namun setidaknya kalaupun ada perbaikan, tidak Anda tidak perlu merogoh kocek lebih dalam lagi. Untuk itu, berikut ini disampaikan beberapa tips praktis dalam membeli mobil bekas (second-hand):

1. Perbandingan Harga. Membeli mobil bekas membutuhkan ‘seni’ tersendiri. Karena harga yang ditawarkan tidak ada yang sama seperti halnya membeli mobil baru, anda harus melakukan perbandingan harga dari satu penjual ke penjual yang lain. Sebagai langkah awal, kunjungi ke portal-portal penjualan mobil (www.mobiljogja.com, www.mobiljakarta.com, dsb) untuk sekedar menentukan standar harga dari merk mobil yang akan anda cari. Sebagai tambahan pemahaman adanya baiknya anda sedikit mengetahui warna mobil untuk keluaran tahun tertentu, sebagai contoh: great corolla tahun ’94 hanya mengeluarkan warna silver metalic, hitam, biru metalic dan merah metalic, tidak mengeluarkan abu-abu tua metalic. Hal ini untuk menghidari ulah para makelar yang ingin memperoleh untung terlalu besar dengan membodohi konsumen yang tidak paham.

2. Body. Setelah anda memegang kisaran harga dari merk mobil yang akan anda cari, mulailah melakukan hunting. Body merupakan elemen pertama yang harus anda cermati, karena bagus-buruknya mobil bekas anda tercermin dari fisik body mobil anda. Dengan status ‘mobil bekas’ bisa dimaklumi bahwa pasti akan terdapat sedikit goresan disana-sini, sejauh bukan body mobil pernah hancur atau terlalu tebal didempul. Cara sederhana untuk mengetahui ‘body kaleng’ atau ‘body dempul’ adalah 1) Membandingkan ketokan pada beberapa tempat di body mobil tersebut. 2) Gunakan serpihan magnet yang dibungkus plastik, tempelkan di satu ujung dangeser pelan-pelan ke ujung yang lain. Kalau pada bagian tertentu tidak menempel maka bisa dipastikan terdapat dempul di daerah tersebut.

3. Mesin. Untuk menentukan mesin masih bagus atau tidak tentunya, perlu waktu lama dan membutuhkan pemahaman khusus tentang mesin. Namun jangan kuatir, andapun bisa melakukannya, dengan menggunakan cara-cara praktis dan sederhana. 1) Amati mesinnya, pastikan mesin dalam keadaan kering. Jangan pernah mentolerir adanya tetesan oli pada mesin. Hal ini berarti anda akan mengeluarkan biaya tidak sedikit untuk memperbaikinya. 2) Cobalah mesin digeber, pastikan tidak ada asap berlebih yang keluar dari knalpot (ngebul). Mekanisme ini untuk memeriksa kondisi seker

4. Perangkat Mekanik Pendukung. Perangkat mekanik pendukung perlu diperiksa, terutama perangkat berbiaya mahal dalam perbaikan. 1) Cobalah kendarai mobil tersebut, cobalah membelokkan steer dalam keadaan diam dan berjalan. Jika dalam keadaan berjalan steer masih terasa berat dibelokkan, maka kemungkinan Power Steering mobil bermasalah. 2) Cobalah menjalankan mobil tersebut pada jalan bergeronjal, rasakan apakah terdengar bunyi ‘kluthuk-kluthuk’ di sekitar posisi roda depan-belakang, kiri-kanan, kalau benar, berarti ada masalah di ball joint atau di kopel mobil anda

5. Electrical. Perangkat electrical yang dimaksud adalah power window dan air conditioner (AC). 1) Periksa fungsi power window satu demi satu naikan/turunkan beberapa kali. Karena pengalaman menunjukan kerusakan lengan power window, seringkali diakali dengan cara-cara sementara oleh si penjual, seperti hanya dikawat. Hal ini menyebabkan fungsi power window tidak bertahan lama. Kerusakan pada salah satu komponen lengan power window harus mengganti seluruh lengan power window. 2) Pemeriksaan kondisi AC, selain pada suhunya juga pada beltnya, apakah masih dalam kondisi bagus atau tidak

6. Ban/Velg. Pemeriksaan Ban dan Velg kadang Anda perlukan untuk memastikan jumlah velg adalah 5 dengan dimensi yang sama. Karena membeli mobil tanpa ban serep, sama saja membeli mobil tanpa ban. Karena pada prakteknya anda tidak dapat membeli satu buah velg baru, dengan jenis dan ukuran sama dengan 4 velg yang sudah ada. Anda harus membeli 5 buah yang baru. Pastikan juga bahwa timbel-timbel balancing tidak terlalu banyak menempel pada velg anda. Untuk lebih meyakinkan coba jalankan mobil pada kecepatan 80 km/jam, apabila muncul goncangan pada setir, berarti anda harus siap-siap untuk kembali menambah pemasangan timbel pada velg anda

7. Interior. Pemeriksaan interior terkait dengan jok, dashboard dan langit-langit. Pilihlan kondisi yang masih original, kalaupun di bungkus cover pastikan kondisi aslinya masih bagus. Rasakan baunya, jika ada bau lembab dan tidak sedap di bagian bawah interior, dimungkinkan bagian bawah mobil sudah keropos.

8. Surat-surat. Pastikan kelengkapan surat-surat kendaraan tersedia. Mintalah pula surat bukti cek fisik dari polres setempat (tempat mobil berasal)

Nah satu lagi neh gan he he ada baiknya bawa montir he he biasanya kan montir lebih ngerti lagi untuk masalah kondisi mobil gan he he  




Perbandingan Solar dan Bensin




Solar Walaupun mesin diesel lebih banyak menghasilkan polutan seperti nitrogen oxides (NOx) dan partikel-partikel kasar lainnya, tetapi Mesin Diesel yang berbahan bakar solar (diesel) lebih sedikit menghasilkan karbon dioksida daripada mesin berbahan bakar bensin (petrol/gasoline). Beberapa mobil keluaran terbaru yang menggunakan mesin diesel telah terpasang penyaring DPF (diesel particulate filter) yang berguna untuk menyaring partikel kasar yang keluar dari hasil pembakaran mesin, dan juga telah menghasilkan karbon dioksida lebih sedikit dari jenis mesin diesel yang lama. Dalam hal ini tentunya Solar lebih tidak ramah lingkungan dibandingkan dengan bahan bakar Fuel Cells. Semua ahan bakar memiliki tingkat Ramah Lingkungan yang berbeda. Dapat diterangkan perbandingan antara bahan bakar bensin vs bahan bakar diesel/solar seperti tabel di bawah ini. Yang perlu diperhatikan adalah tabel bagian bawah. Perbandingan Mesin dengan Bahan Bakar Bensin dan Solar (dalam kondisi mesin normal) MESIN BENSIN MESIN SOLAR Getaran (Kenyamanan pengendara & penumpang) : Kurang berbau dan bunyi halus. Mesin bensin lebih halus dibandingkan mesin diesel. Hal ini disebabkan karena mesin diesel menggunakan mekanisme kompresi tinggi dalam proses pembakarannya (lebih tinggi dibandingkan mesin bensin). Bau asap dan berisik. Namun secara konstan teknologi mesin diesel semakin canggih dan sanggup membuat mesin diesel modern jauh lebih halus dibandingkan mesin diesel konvensional. 

Pabrikan mobil mewah seperti BMW sekalipun sudah mengembangkan line-up bermesin diesel. Performa : Mesin bensin memiliki Horse Power (Daya Kuda) lebih besar dibandingkan mesin Diesel. Akibatnya pengendara mobil bermesin bensin akan merasakan kelincahan mobilnya. Mesin Diesel memiliki torsi yang lebih besar terutama pada putaran bawah. Pengendara mobil Diesel akan merasakan manfaatnya ketika harus membawa beban berat atau menempuh medan yang ekstrim. Durability/Ketahanan/keawetan : Mesin bensin tidak dikenal sebagai mesin yang bandel dan awet serta tidak bisa bekerja dalam waktu yang lama. Mesin diesel memang terkenal bandel. Bila dirawat dengan benar mesin diesel bisa bekerja lebih lama daripada mesin bensin. Ini juga menjadi salah satu faktor penentu mengapa mesin-mesin industri rata-rata menggunakan teknologi diesel. Efisiensi : Tidak seefisien mesin diesel berbahan bakar solar. Mobil bermesin Diesel dapat dikatakan lebih efisien dari mobil bermesin bensin dengan kapasitas yang sama. Belum lagi bila dihitung perbedaan harga perliter antara bensin (pertamax) dengan solar. Langkah Toyota Indonesia mengeluarkan Kijang Innova versi Diesel, walaupun sedikit lebih mahal) menjadi indikasi strong point teknologi mesin Diesel yang tidak dimiliki mesin Bensin. Beberapa perusahaan mobil lainnya pun juga telah duluan mengeluarkan berbagai versi diesel. BMW mengeluarkan versi diesel pada sedan BMW 520d dan SUV BMW X1. Audi mengeluarkan Audi A3 TDI yang juga dapat menggunakan bahan bakar Biodiesel kelas B5. Keunggulan mesin bensin :
• Mesin bensin mempunyai akselerasi yang lebih cepat dan responsif. 
• Memberikan tenaga yang lebih kuat dan responsif serta lebih halus suaranya dibandingkan dengan mesin bensin. 
• Polusi lebih rendah. 
• Lebih gampang dimengerti spesifikasi teknisnya dibandingkan mesin diesel dalam arti apabila terjadi kerusakan dapat dengan mudah dideteksi. Keunggulan menggunakan mesin diesel : 
• Keunggulan utamanya adalah jelas lebih irit secara ekonomis. Anda akan mempunyai daya jelajah lebih jauh untuk setiap liternya dan yang jelas harga perliternya lebih murah. 
• Bahan bakar diesel tersedia dimana-mana terutama diluar kota dan pertimbangan yang lebih penting adalah bahan bakar diesel kurang berbahaya dibandingkan dengan bensin karena tidak mudah terbakar. 
• Secara umum mesin diesel memberikan torsi rendah yang cukup kuat yang kadang-kadang perlu ada keadaan tertentu pada medan off-road. Superioritas torsi menjadi penting ketika kita akan menarik kendaraan yang rusak atau misalnya menarik kendaraan yang terjebak di medan off-road. 
• Tidak perlu takut saat melintas sungai atau banjir karena tidak ada komponen elektrikal seperti distributor atau kabel busi pada kendaraan diesel. 
Ramah Lingkungan : Menghasilkan lebih banyak Karbon dioksida Polusi rendah Sangat sedikit menghasilkan Karbon Dioksida dan Karbon Monoksida Polusi tinggi, tetapi mesin diesel jaman sekarang yang telah menggunakan catalytic converter (CC) ataupun Diesel Particulate Filter (DPF) akan menghasilkan polusi lebih rendah lagi. SEMUA INI MERUPAKAN SALAH SATU LANGKAH UNTUK MENGURANGI JUMLAH KARBON DIOKSIDA SEBAGAI SALAH SATU PENYEBAB DAMPAK PEMANASAN GLOBAL (GLOBAL WARMING).

Diambil dari tulisan aslinya di http://www.attayaya.net














Isuzu Panther



Isuzu Panther adalah kendaraan Diesel serba guna yang dibuat Isuzu di Indonesia untuk pasar Asia. Dirakit berdasarkan chasis dan model yang hampir mirip dengan Toyota Kijang. Model ini sangat cocok untuk membawa banyak penumpang atau barang. Panther dirancang sesuai dengan kondisi iklim, kondisi jalan, serta cocok dengan budaya setempat yang bersifat kekeluargaan. Mobil sejenis yang mirip dengannya ialah Toyota Kijang dan Mitsubishi Kuda
Sejak tahun 2000 beredar Isuzu Panther generasi ke-3 dengan kode produksi TBR-541, diawali dengan generasi pertama tahun 1991 sampai tahun 1996 dengan kode produksi TBR-52 dan generasi kedua tahun 1996 sampai tahun 2000 dengan kode produksi TBR-54.
Isuzu panther pertama kali dikembangkan di Jepang dengan kode AUV (Asian Utility Vehicle), selain di Indonesia juga diproduksi di Filipina dengan nama Isuzu Crosswind, di Vietnam dengan nama Isuzu Hi-Lander dan di India dengan nama Chevrolet Tavera.

Generasi Isuzu Panther

Generasi Panther dari awal sampai dengan sekarang ada 4 , yaitu:

Panther Generasi Pertama (1991 - 1996)

  • Kapasitas mesin = 2300 cc Indirect injection
  • Jenis Mesin = 4 Silinder 2300cc OHV
  • Kode mesin = c223
  • Kode bodi = TBR 52
Jenisnya: (dari tingkat yang paling tinggi)
  • Hi Grade
  • Royal
  • Total Assy (Deluxe)
  • Standard

Panther Generasi kedua (1996 - 2001)

  • Kapasitas mesin = 2500cc
  • Jenis Mesin = 4 Silinder 2500cc OHV Direct Injection
  • Tenaga Maksiumum = 86dk/3900rpm
  • Kode mesin = 4ja1
  • Kode Body = TBR 54

Jenisnya : (dari tingkat yang paling tinggi)
  • New Hi-grade ( 1997-2001)
  • Hi-grade (1996-1997)
  • Hi sporty (1996-2000)
  • New Royal (1997-2001)
  • Grand Royal (1996-1997)
  • Royal (1996-1998)
  • Deluxe (1996-1998)
  • Standar

Panther generasi 3 / New Panther (2000 - 2004) =

  • Kapasitas mesin = 2500cc
  • Jenis mesin =
    • 4 Silinder 2500cc OHV direct injection
    • 4silinder 2500cc OHV direct injection (Smart, LM, LV, LS)
  • Turbo Diesel (Touring)
  • Tenaga maksimum = 86dk/3900rpm
  • Kode body = TBR541
  • Kode mesin = 4ja1
Jenisnya : (dari tingkat yang paling tinggi)
  • Grand Touring
  • Touring
  • LS
  • LV
  • LM (smart)

Panther generasi 4 (Facelift)

Semua hampir sama dengan New Panther, namun Isuzu melakukan pembenahan pada desain lampu, grill, serta interior, dan juga versi lain selain Touring (LS) pun telah diberi turbo guna memenuhi standar EURO.
Jenisnya :
  • Grand Touring
  • Touring
  • LS Turbo
  • LV
  • LV FF
  • Smart
  • Smart FF

Mobil Isuzu Phanter
Produsen Isuzu Motors
Juga disebut Isuzu Crosswind (Filipina)
Isuzu Hi-Lander (Vietnam)
Masa dalam produksi 1984-sekarang
Perakitan Indonesia
Kelas MPV
Bentuk kerangka 5 pintu MPV
Mesin 2.5 L 4JA-1 injeksi langsung Diesel Normally Aspirated atau dengan Low Charge Turbocharger 81hp atau 85hp
Transmisi 5-kecepatan Manual (MSG5K) & 4-kecepatan Otomatis (AW03-72LE)
Jarak sumbu roda 2.680 mm
Panjang 4.692 mm
Lebar 1.771 mm
Tinggi 1.873 mm
Berat kosong 2.170 kg (4,784 lb)
Kapasitas bahan bakar 55 litre (14.5 US gal; 12.1 gal imp)
Mobil terkait Chevrolet Tavera Toyota Kijang
Desainer Daniel Theodore


Berikut gambarnya Gan he  he


 Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Isuzu_Panther.com